Ketahui Tahap Perkembangan Anak Anjing Hingga Balita

Ketahui Tahap Perkembangan Anak Anjing Hingga Balita

Memiliki hewan peliharaan di rumah menjadi salah satu hobi yang digemari banyak orang. Salah satu hewan peliharaan yang sering dipelihara di rumah adalah anjing peliharaan.  Bagi pecinta anjing, mengetahui tahap perkembangan dan pertumbuhan anjing peliharaan penting dilakukan. Dengan begitu, anda bisa memantau pertumbuhan dan perkembangan anjing peliharaan yang sehat.

Tahun pertama anak anjing peliharaan adalah waktu yang penting dalam perkembangannya. Selama tahun pertama terutama di usia 3 bulan pertama anak anjing peliharaan anda, adalah masa-masa yang sangat penting. Mengetahui bagaimana perkembangan dan pertumbuhan anak anjing peliharaan anda penting untuk menjaganya tumbuh sehat. Ketahui setiap tahapan-tahapan perkembangan anak anjing peliharaan berikut ini.

tahap perkembangan
tahap perkembangan
  • Tahap Transisi (usia 2-3 minggu)

Pada tahap awal atau tahap transisi, mata puppy (anak anjing) akan terbuka dan perlahan mulai merespon cahaya, gerakan, dan suara di sekitarnya. Anak anjing peliharaan mulai sedikit bergerak dan berusaha untuk menggerakkan kakinya. Mereka juga mulai mengenali induk dan saudaranya serta setiap benda yang ada di dekatnya.

  • Tahap anak anjing hampir siap untuk melihat dunia (usia 3-4 minggu)

Pada tahapan ini anak anjing atau puppy mulai mengalami perkembangan indera yang cepat. Anak anjing mulai mengenali anda dan anggota keluarga lainnya. mereka juga mulai belajar bagaimana menjadi anjing, sehingga sangatlah penting untuk mendekatkan mereka dengan induk dan saudaranya.

  • Tahap perkembangan sosial (usia 4-7 minggu)

Pada usia 3-4 minggu anak anjing atau puppy mulai masa perkembangan sosial. Anak anjing mulai belajar berinteraksi sosial dan bagaimana untuk bermain. Pada tahapan ini, anak anjing juga mulai belajar untuk disiplin.

  • Tahap ketakutan (usia 8 minggu-3 bulan)

Tahapan ini anak anjing mulai belajar dengan cepat. Tahapan ini juga merupakan periode ketakutan, yang biasa muncul di sekitar usia 8 sampai 10 minggu. Meski begitu, tidak semua anjing mengalaminya. Sebaiknya, pada tahapan ini anak anjing tidak diberikan disiplin yang keras, suara keras atau kejadian yang bisa membuat trauma.

  • Tahap Balita (usia 3-4 bulan)

Pada tahapan balita, anak anjing akan bersikap seperti balita. Anak anjing menjadi sedikit lebih mandiri dan mencoba untuk menikmati kebebasannya. Pada tahapan ini berikan penguatan yang tegas dan lembut pada perintah dan pelatihan yang diberikan untuk anak anjing.

Bantu anak anjing peliharaan tumbuh sehat dengan mendukung setiap tahap perkembangan. Berikan nutrisi tepat untuk anak anjing dari Royal Canin yang telah bekerja sejak tahun 1968 untuk membuat nutrisi kucing dan anjing. Sehingga, membuat hewan peliharaan anda tumbuh sehat.

Bisnis

Related Posts

Beberapa Penyebab Kaki Bengkak Saat Hamil yang Sering Terjadi 

Beberapa Penyebab Kaki Bengkak Saat Hamil yang Sering Terjadi 

Atasi Iritasi Mata Ringan Dengan Sensasi Dingin Insto Cool

Atasi Iritasi Mata Ringan Dengan Sensasi Dingin Insto Cool

Makanan Pendamping ASI untuk Perkembangan Bayi 4 Bulan

Makanan Pendamping ASI untuk Perkembangan Bayi 4 Bulan

 Selalu Mengkonsumsi Makanan Sehat Dapat Menjadi Cara Memperbanyak ASI 

 Selalu Mengkonsumsi Makanan Sehat Dapat Menjadi Cara Memperbanyak ASI 

No Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *