Cara Apply Kartu Agar Langsung Disetujui
Anda pasti tidak asing dengan keberadaan kartu kredit. Benda satu ini memang seringkali digunakan untuk memudahkan seseorang dalam bertransaksi. Kebutuhan hidup di era globalisasi menekan manusia untuk bertransaksi secara efektif dan efisien. Konsumen yang ingin mendaftar pembuatan kartu kredit seringkali ditemukan tidak berhasil. Ingin tahu cara apply kartu kredit dengan mudah agar langsung disetujui? Baca tips berikut ini!
Cara Ampuh Mendaftar Kartu Kredit Agar Langsung Disetujui
-
Pastikan Memilih Bank Dengan Benar
Agar proses pendaftaran kartu kredit Anda mudah, Anda harus memilih bank yang cocok dan bagus terlebih dahulu. Umumnya, beberapa bank besar cukup sulit untuk menerbitkan kartu kredit bagi nasabahnya. Oleh karena itu, Anda harus cari bank yang terkenal ramah dalam membuatkan kartu kredit bagi pelanggannya. Salah satu bank yang dapat Anda coba yaitu Bank Sinarmas yang dikenal profesional dan sigap dalam melayani permintaan kartu kredit.
-
Ajukan Permintaan Kartu Kredit di Pusat Perbelanjaan
Salah satu tips cepat yang seringkali digunakan dalam membuat kartu kredit yaitu memprosesnya di pusat perbelanjaan. Anda dapat mencari penawaran bank-bank tertentu dalam pembuatan kartu kredit di beberapa pusat perbelanjaan.
Umumnya, persyaratan pembuatan kartu kredit yang terdapat di pusat perbelanjaan tidak terlalu rumit dan memiliki peluang untuk diproses dan diterima secara cepat cukup tinggi dibandingkan mengurusnya secara langsung ke bank. Hal ini umumnya beberapa target di pusat perbelanjaan dinilai mapan dan bergaya konsumtif sehingga kebutuhan kartu kredit dianggap tinggi.
- Pastikan Memiliki Riwayat Keuangan yang Jelas
Hal yang perlu Anda perhatikan agar permohonan pembuatan kartu kredit Anda dapat disetujui dengan cepat yaitu memiliki data riwayat keuangan yang jelas dan stabil. Pihak bank akan menelusuri riwayat keuangan Anda sebelum memperbolehkan Anda untuk mendapatkan kartu kredit.
Apabila Anda telah memiliki kartu kredit sebelumnya, maka pihak bank tetap akan melihat riwayat keuangan Anda untuk memastikan bahwa Anda tidak memiliki tunggakan utang ke bank atau pihak lain. Akan lebih baik apabila Anda membayar utang-utang Anda terlebih dahulu sebelum berkeinginan untuk membuat kartu kredit baru.
-
Pilih Kartu Kredit Yang Cocok Dengan Kebutuhan
Akan lebih bijak apabila Anda memperhatikan kebutuhan penggunaan kartu kredit sebelum memutuskan untuk membuatnya. Anda bisa mencari beberapa fitur pada kartu kredit yang sesuai dengan kebutuhan pribadi Anda.
Anda juga perlu memahami beberapa hal seperti bonus, biaya iuran per bulan atau per tahun, rewards, dan lain sebagainya. Anda disarankan memilih kartu kredit dengan pinjaman rendah agar tidak meningkatkan kehidupan konsumtif Anda.
-
Lengkapi Syarat yang Diminta
Salah satu hal yang dapat mempercepat proses pembuatan kartu kredit yaitu melengkapi persyaratan yang dibutuhkan. Semakin lengkap dan baik data yang dibutuhkan maka proses pembuatan kartu kredit juga akan semakin cepat. Apabila ada hal yang tidak Anda pahami mengenai persyaratan maka Anda bisa bertanya kepada pihak bank agar masalah Anda cepat terselesaikan.
-
Pastikan Mengikuti Verifikasi Dengan Benar
Setelah melengkapi segala permintaan yang dibutuhkan oleh pihak bank, langkah selanjutnya yaitu proses verifikasi berkas. Proses administrasi ini tergolong penting karena mencocokkan data yang Anda serahkan dan persyaratan yang dibutuhkan.
Pastikan ponsel Anda selalu berada di dekat Anda apabila sewaktu-waktu pihak bank selaku pembuat kartu kredit Anda ingin memverifikasi beberapa hal penting. Semoga tips cara apply kartu kredit dengan mudah diatas memudahkan Anda untuk segera disetujui.