6 Peluang Usaha Rumahan Untuk Ibu Rumah Tangga yang Menjanjikan

6 Peluang Usaha Rumahan Untuk Ibu Rumah Tangga yang Menjanjikan

Ibu rumah tangga memiliki tanggung jawab untuk mengurus kebutuhan rumah, merawat anak, dan juga suami. Meskipun memiliki kesibukan yang padat, bukan berarti kamu tidak bisa memperoleh tambahan pendapatan. Sebenarnya ada cukup banyak peluang usaha rumahan untuk ibu rumah tangga yang bisa kamu coba. Penasaran? Berikut rekomendasi beberapa di antaranya:

Jasa Catering Diet

Hal terpenting saat menjalankan program diet adalah mengatur pola makan. Namun banyak orang yang diet terlalu sibuk untuk membuat makanan sehat sendiri. Kamu bisa memanfaatkan hal tersebut dengan membuka jasa catering diet untuk orang-orang yang sibuk.

Dropshipper

Dropshipper menjadi andalan para ibu rumah tangga yang ingin memperoleh pendapatan tambahan. Pasalnya usaha ini bisa dimulai dengan modal nol rupiah alias tanpa modal. Kamu hanya perlu mencari supplier yang terpercaya saja. Nanti kamu akan menjualkan barang mereka atas nama toko online milikmu. Proses stock, packing, dan pengiriman dilakukan oleh supplier.

Produksi Snack Kekinian

Ngemil menjadi aktivitas yang sangat disukai banyak orang, khususnya para wanita. Manfaatkan hal tersebut dengan membuka usaha produksi snack kekinian. Biasanya target pasar untuk snack kekinian adalah anak-anak muda yang selalu mengikuti tren.

usaha rumahan untuk ibu rumah tangga
usaha rumahan untuk ibu rumah tangga

Laundry

Jenis usaha ini akan semakin menjanjikan apabila kamu dekat dengan lokasi perkantoran atau perkampusan. Pasalnya orang yang kuliah dan bekerja biasanya malas mencuci. Berikan service tambahan misalnya antar jemput gratis, setrika gratis, dan lain sebagainya agar banyak yang tertarik. 

Jualan Barang Preloved

Preloved juga disebut thrift intinya adalah barang bekas namun masih layak pakai. Jualan barang preloved banyak dilakukan ibu rumah tangga karena menguntungkan. Kamu bisa menjual boneka, baju, jaket, tas, dan lain sebagainya.

Jualan Skincare dan Baju

Ide usaha terakhir yang bisa kamu pertimbangkan adalah jualan skincare dan baju baru. Kedua produk tersebut tidak akan ada matinya karena semua wanita membutuhkannya. Kamu tinggal pintar-pintar saja melakukan promosi secara online.

Itulah 6 peluang usaha rumahan untuk ibu rumah tangga yang bisa kamu coba. Jangan lupa menggunakan aplikasi ShopKey agar bisnis online-mu terlihat lebih profesional. Aplikasi mobile ini bisa digunakan oleh siapa saja karena mudah, cepat, dan juga gratis. Banyak fitur yang ditawarkan untuk memudahkan bisnismu. Jika penasaran dengan aplikasi ShopKey, kunjungi saja website www.goshopkey.com

Bisnis

Related Posts

Kelebihan Model Kalung Emas Inisial Berlian untuk Kado

Kelebihan Model Kalung Emas Inisial Berlian untuk Kado

Alasan Produk Olahan Ikan Semakin Banyak Diminati Hingga Saat Ini

Alasan Produk Olahan Ikan Semakin Banyak Diminati Hingga Saat Ini

Hindari Ini! 4 Kesalahan Fatal Saat Memilih Closet Duduk

Hindari Ini! 4 Kesalahan Fatal Saat Memilih Closet Duduk

fallback-image

5 Jenis Ukuran Kitchen Sink yang Perlu Anda Ketahui

No Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *