Makanan Yang Menghaluskan Kulit Wajah

Makanan Yang Menghaluskan Kulit Wajah

Tahukah Anda bahwa cara menghaluskan kulit wajah menggunakan produk skincare saja tidaklah cukup? Hal ini dikarenakan, perlu juga nutrisi yang dilakukan dari dalam. Seperti yang Kita ketahui bersama bahwa kulit Kita akan terlihat sebagaimana apa yang biasanya Kita konsumsi. Skincare mahal Anda tidak akan terlalu berpengaruh jika Anda tidak memberi makan kulit Anda dari dalam.

Cara Menghaluskan Kulit Wajah Dengan Cara Mengkonsumsi Makanan Sehat

Ada berbagai makanan yang bisa membantu Anda mendapatkan kulit wajah yang halus bahkan seperti bayi yang baru saja lahir. Apa sajakah makanan tersebut? Listnya antara lain adalah sebagai berikut!

cara menghaluskan kulit wajah
                                                      cara menghaluskan kulit wajah

1. Stroberi

Buah cantik berwarna pink atau merah ini adalah makanan pertama yang bisa membantu Anda mendapatkan wajah yang halus. Menurut apa yang diteliti oleh The American Journal of Clinical Nutrition, ternyata stroberi mengandung banyak vitamin C yang mana vitamin tersebut sangat membantu dalam pencegahan keriput dan juga melembabkan kulit.

2. Tomat

Buah yang mudah ditemukan dan juga berharga murah ini mengandung banyak likopen dan karotenoid yang bisa memproteksi kulit Anda dari sinar jahat UV. Sinar UV dapat menjadikan kulit Anda iritasi. Jika sudah begini, maka kulit wajah Anda bisa jauh dari kata mulus, kan? Maka dari itu, rutinlah mengkonsumsi buah bulat merah satu ini.

3. Tahu

Makanan  yang terbuat dari bahan dasar kedelai ini mampu membuat kulit wajah Anda halus dan lembut. Hal ini dikarenakan tahu mengandung isoflavone. Berdasarkan hasil penelitian, mengkonsumsi tahu akan membuat Anda bebas dari kerutan dan menjadikan kulit wajah Anda semakin halus.

4. Tuna

Ikan lezat ini sangat kaya akan kandungan omega 3. Kandungan tersebut dapat membantu kulit Anda semakin awet muda dan jauh dari kata keriput. Selain itu, mengkonsumsi tuna dapat meningkatkan produksi kolagen dalam kulit sehingga kehalusan kulit dapat terjaga.

Cara menghaluskan kulit wajah ternyata tidak hanya menggunakan skincare, tetapi juga dengan mengkonsumsi berbagai makanan lezat yang kaya akan vitamin untuk melembutkan kulit. Jangan lupa untuk mengkonsumsi makanan diatas, ya, sehingga kulit Anda ternutrisi luar dalam.

Bisnis

Related Posts

fallback-image

Menggali Makna di Balik Standar Kecantikan yang Perlu Diketahui

Kandungan dalam Anti Aging Skin Care

Kandungan dalam Anti Aging Skin Care

Manfaat Menggunakan Serum Malam Setiap Hari

Manfaat Menggunakan Serum Malam Setiap Hari

Kandungan Cream Anti Aging Skincare Bio Vilt Face Lifting

Kandungan Cream Anti Aging Skincare Bio Vilt Face Lifting